Sistem Pengenalan Bunga Berbasis Pengolahan Citra dan Pengklasifikasi Jarak

Fitri Muwardi, Abdul Fadlil

Abstract


Sistem pengenalan jenis bunga berbasis komputer merupakan proses memasukkan informasi berupa citra jenis bunga ke dalam komputer. Perlu adanya sistem yang handal dan cerdas untuk melaksanakan tugas tersebut.Pada penelitian ini kamera handphone dimanfaatkan untuk akuisisi data citra jenis bunga. Selanjutnya dilakukan pre-processing (grayscale dan cropping) terhadap citra, untuk ektraksi ciri (histogram warna citra dan statistik orde 1), dan pengklasifikasi jarak (manhattan dan Euclidean). Pada penelitian ini dilakukan melalui 2 tahap yaitu penentuan pola standar dan pengujian. Data yang digunakan sebagai pola standar referensi sebanyak 9 sampel untuk masing-masing jenis bunga yaitu bunga alamanda, bunga kamboja, bunga kenanga, bunga lidah mertua, bunga lili putih, bunga matahari, bunga mawar, bunga melati, bunga sepatu. Sedangkan untuk pengujian uji kerja sistem menggunakan 25 sampel untuk setiap masing-masing jenis bunga jadi total citra uji 225 sampel.Hasil pengujian sistem identifikasi citra jenis bunga menunjukkan tingkat akurasi yang tinggi sebesar 85% dengan menggunakan metode jarak manhattan dengan ektraksi ciri histogram, dan paling rendah tingkat akurasinya adalah 77%, menggunakan metode klasifikasi Euclidean dengan ektraksi ciri statistik orde 1.


Full Text:

PDF

References


Marzuki Khalid, et. al, Design of an intelligent wood species recognition system, International Journal of Simulation, Systems, Science and Technology (IJSSST). 2008.

Informatika. (2013). Operasi Cropping. Diperoleh dari: http://informatika.web.id/operasi-cropping.html. (Diakses pada 29 Juli 2017).

Agus Purwo Handoko, Yustina Retno Wahyu Utami, 2009. Pengenalan BuahBerdasarkan Karakteristik Warna Citra. CSRID 1, 114-120

Agus Prijono, Marvin Ch. Wijaya, 2007, Pengolahan Citra Digital MenggunakanMatlab, Cetakan Pertama, Informatika, Bandung.

Nugroho, H.W. (2011). Identifikasi Citra Kacang Menggunakan Metode Metrik Jarak Manhattan dan Euclidean. Skripsi tidak dipublikasikan. Yogyakarta: Universitas Ahmad Dahlan.

Sari, S.P. (2012). Sistem Identifikasi Citra Jenis Kunyit (Curcuma Domestica Val.)Menggunakan Metode Klasifikasi Minkowski Distance Family. Skripsi tidak dipublikasikan. Yogyakarta: Universitas Ahmad Dahlan.

Shinta nur desmia sari, Sistem Identifikasi Citra Jahe (Zingiber officinale) Menggunakan metode jarak Czekanowski Yogyakarta: Program Studi informatika UAD. 2013

Fadlil, A.(2012).Sistem Pengenalan Citra jenis-jenis Tekstil. Spektrum industri. (volume 10,nNomor 1): 24

Achmad, B. & Firdausy, K. (2005). Pengolahan Citra Digital menggunakan DELPHI. Yogyakarta: Ardi Publishing.

Fadllil, A.(2016). Petunjuk Praktikkum Teknik Pengenalan pola.Universitas Ahmad Dahlan. Yogyakarta.

Anggraeni, N.T. (2012). Sistem Identifikasi Citra Cabai(Campsium annum L) Menggunakan Metode Klasifikasi Citi Block Distance. Sekripsi tidak dipublikasikan. Yogyakarta: Universitas Ahmad Dahlan.

Sugihartini, N.,Setianto, A.B., & Efiana, N.A. (2013). Formulasi Dan Teknologi Sediaan Padat. Yogyakarta: Laboratorium Teknologi Farmasi Universitas Ahmad Dahlan.




DOI: http://dx.doi.org/10.26555/jiteki.v3i2.7470

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 Universitas Ahmad Dahlan

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.


 
About the JournalJournal PoliciesAuthor Information
 


Jurnal Ilmiah Teknik Elektro Komputer dan Informatika
ISSN 2338-3070 (print) | 2338-3062 (online)
Organized by Electrical Engineering Department - Universitas Ahmad Dahlan
Published by Universitas Ahmad Dahlan
Website: http://journal.uad.ac.id/index.php/jiteki
Email 1: jiteki@ee.uad.ac.id
Email 2: alfianmaarif@ee.uad.ac.id
Office Address: Kantor Program Studi Teknik Elektro, Lantai 6 Sayap Barat, Kampus 4 UAD, Jl. Ringroad Selatan, Tamanan, Kec. Banguntapan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55191, Indonesia