KESIAPAN SEKOLAH DALAM IMPLEMENTASI PROGRAM FULL DAY SCHOOL (FDS) SD MUHAMMADIYAH DI KOTA YOGYAKARTA
DOI:
https://doi.org/10.26555/jpsd.v4i2.a9609Keywords:
kesiapan, Full Day School, sekolah dasarAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesiapan sekolah Muhammadiyah dalam implementasi program FDS dalam hal: 1)Kesiapan kurikulum sekolah, 2) Kesiapan pendidik dan tenaga kependidikan. 3) Kesiapan peserta didik, 4) Kesiapan sarana prasarana, 5) Kesiapan pembiayaan
Penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Data primer diperoleh melalui wawancara terhadap kepala sekolah, guru dan siswa. Observasi untuk melihat kesiapan sekolah dalam implementasi program Full Day School. Tempat penelitian di SD Muhammadiyah Sokonandi, SD Muhammadiyah Bausasran, SD Muhammadiyah Tegalrejo dan SD Muhammadiyah Notoprajan sebagai sampel sekolah dengan tingkatan premium, gold dan silver.
Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa SD di kota Yogyakarta telah siap dalam melaksanakan program Full Day School dengan lima hari sekolah. Rata-rata kepala sekolah mempunyai konsistensi yang tinggi dalam memimpin dan menanamkan karakter pada warga sekolah, serta memimpin dengan humanis. Guru SD Muhammadiyah kota Yogyakarta sudah siap dengan peran menjadi fasilitator, guru kelas, administator, evaluator, guru BK. Guru harus full time dan memberikan contoh karakter yang baik bagi siswa. Sekolah juga telah siap membiayai program ini diantaranya dengan sumber SPP siswa, dana bosnas, bosda, dan unit produksi yang ada disekolah. Rata-rata siswa telah siap melaksanakan program Full Day School ini dengan lima hari sekolah. Siswa merasa senang walaupun jam di sekolah semakin panjangReferences
Dadi Permadi, 2009. Kepemimpinan Mandiri (Profesional) Kepala Sekolah. Bandung : PT. Sarana Panca Karya
Depdiknas, 2011. Manajemen Peningkatan Mutu Berbasis Sekolah. Diknas-Dirjen Pendidikan Dasar dan Menengah Direktorat Pendidikan Menengah Umum
E. Mulyasa, 2012. Manajemen Berbasis Sekolah Konsep Strategi dan Implikasi. Bandung : PT Remaja Rosda Karya
Hasan Hafidz, 2009. Dasar-dasar Pendidikan dan Ilmu Jiwa. Solo : CV Ramadhani
Lexy J. Moleong, 2012. Metodologi Pendidikan Kualitatif. Bandung : PT Remaja Rosdakarya
M. Ngalim Purwanto, 2012. Administrasi dan Supervisi Pendidikan. Bandung : PT Remaja Rosdakarya
Matthew B. Miles and A. Michael Huberman, 1992. Qualitative Data Analysis (terjemahan). Jakarta : UI Press.
Nanang Fattah, 2010. Ekonomi dan Pembiayaan. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.
______, 2010. Landasan Manajemen Pendidikan. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Authors who publish in JURNAL JPSD (Jurnal Pendidikan Sekolah Dasar) agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the JURNAL JPSD (Jurnal Pendidikan Sekolah Dasar) right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License (CC BY-SA 4.0) that allows others to share (copy and redistribute the material in any medium or format) and adapt (remix, transform, and build upon the material) the work for any purpose, even commercially with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in JURNAL JPSD (Jurnal Pendidikan Sekolah Dasar).
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in JURNAL JPSD (Jurnal Pendidikan Sekolah Dasar).
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License