HUBUNGAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA SMP DENGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA MATERI ALJABAR

Authors

  • Reisa Aurellya Pane Universitas Pendidikan Indonesia
  • Tia Purniati Universitas Pendidikan Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.12928/admathedust.v11i2.28846

Keywords:

Keaktifan Belajar, Hasil Belajar Matematika, Aljabar

Abstract

Dalam sebuah proses pembelajaran, guru memiliki harapan agar setiap siswa dapat aktif dan terlibat secara maksimal. Namun, keterlibatan siswa dalam pembelajaran mereka mungkin berbeda-beda; beberapa lebih aktif dari yang lain. Oleh karena itu, guru mempunyai tugas untuk mendorong pembelajaran aktif siswa. Keaktifan siswa memiliki peran yang sangat penting dalam proses pembelajaran karena tidak hanya memungkinkan guru untuk menyampaikan pengetahuan kepada siswa, tetapi juga menciptakan lingkungan di mana siswa dapat secara aktif belajar bagaimana mengubah perilaku mereka. Ini merupakan tantangan bagi peneliti dan tertarik untuk mengetahui bagaimana Pengaruh Keaktifan Belajar Siswa SMP terhadap Hasil Belajar Matematika pada Materi Aljabar. Tujuan penelitian ini adalah untuk menilai ada tidaknya pengaruh keaktifan belajar terhadap hasil belajar matematika siswa pada materi aljabar di salah satu sekolah di Sumedang pada semester genap tahun pelajaran 2023/2024. Metodologi yang digunakan dalam penelitian kuantitatif melibatkan pengumpulan data melalui penggunaan kuesioner dan dokumentasi. Dengan menggunakan teknik Pearson Product Moment, validitas, reliabilitas, dan uji hipotesis dilakukan sebagai bagian dari proses analisis data. Hasil analisis korelasi product moment dari 31 responden pengujian hipotesis menghasilkan nilai r hitung sebesar 0,3150 dengan derajat kebebasan (df) 29. Nilai r tabel pada taraf signifikansi 5% adalah 0,3550. Dengan demikian, nilai r hitung (0,3150) lebih kecil dari r tabel (0,3550), artinya tidak ada hubungan yang signifikan antara keaktifan belajar siswa dengan hasil belajar matematika siswa pada materi aljabar. Hal ini menunjukkan bahwa faktor-faktor lain, baik faktor internal maupun eksternal, mungkin memiliki pengaruh yang lebih dominan terhadap hasil belajar matematika siswa. Oleh karena itu, penting bagi pendidik dan pembuat kebijakan untuk mempertimbangkan berbagai faktor lain yang dapat memengaruhi hasil belajar siswa, serta untuk terus mencari strategi pembelajaran yang efektif untuk meningkatkan prestasi belajar matematika siswa.

Downloads

Published

2024-05-21

Issue

Section

Articles