HUBUNGAN ANTARA KEDISIPLINAN BELAJAR DAN PERHATIAN ORANG TUA DENGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VII SMP
DOI:
https://doi.org/10.12928/admathedust.v7i2.22512Keywords:
kedisiplinan belajar, perhatian orang tua, hasil belajar matematikaAbstract
Kedisiplinan belajar dan perhatian orang tua merupakan faktor yang diduga berhubungan dengan rendahnya hasil belajar siswa di sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya hubungan positif dan signifikan antara kedisiplinan belajar dan perhatian orang tua dengan hasil belajar matematika siswa kelas VII di salah satu SMP Muhammadiyah di Kabupaten Bantul Tahun Ajaran 2017/ 2018. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII Di salah satu SMP Muhammadiyah di Kabupaten Bantul Tahun Ajaran 2017/ 2018 sebanyak 4 kelas yang terdiri dari 116 siswa dan sampel pada penelitian ini diambil satu kelas dengan teknik purposive yaitu kelas VII A yang terdiri dari 29 siswa. Teknik pengumpulan data digunakan teknik angket untuk mengetahui kedisiplinan belajar dan perhatian orang tua serta teknik tes untuk mengetahui hasil belajar matematika. Analisis data untuk pengujian hipotesis menggunakan analisis korelasi dan analisis regresi linier ganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan positif dan signifikan antara kedisiplinan belajar dan perhatian orang tua dengan hasil belajar matematika dengan pada taraf signifikan 5%. Koefisien korelasi ganda (R) sebesar 0,492300846 dengan persamaan regresi linier ganda = -34,384849+ 0,5373511 + 0,712021 . Sumbangan relatif 50,0995% dan 49,9005% dengan koefisien determinasi ganda sebesar 0,24236 serta sumbangan efektif 12,1421% dan 12,0939%.
References
Arikunto, Suharsimi. (2013). Dasar- dasar Evaluasi Pendidikan.Jakarta: PT Bumi Aksara
Helmawati. (2014). Pendidikan Keluarga. Bandung: PT Remaja Rosdakarya
Jazi,Retmono. (2014). Pengaruh Perhatian Orang Tua dan Kedisiplinan Belajar Terhadap Prestasi Belajar Mata Pelajaran IPS.Jurnal Pendidikan Ekonomi IKIP Veteran Semarang. Vol. 2 No. 1, November 2014. https://www.neliti.com/id/journals/ekonomi-ikip-veteran-semarang di akses pada tanggal 1 Oktober 2017
Kemendikbud. (2016). Kamus Besar Bahasa Indonesia V. Jakarta: Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa
Purwanto. (2014). Evaluasi Hasil Belajar.Yogyakarta: Pustaka Belajar
Siti,Leli. (2008). Pengaruh Pelaksanaan Tata Tertib Sekolah terhadap Kedisiplinan Belajar Siswa. Jurnal Pendidikan Universitas Garut.Vol. 02; No. 01 Tahun 2008. journal.uniga.ac.id/ index.php/JP/search/.../view?...Leli...Siti%20Hadianti...ID diakses pada tanggal 24 September 2017
Slameto. (2010). Belajar dan faktor-faktornya.Jakarta: Rineka Cipta
Tego,Singgih. (2012). Pengaruh Disiplin Belajar dan Lingkungan Teman Sebaya Terhadap Prestasi Belajar Mahasiswa Program Studi Pendidikan Akuntansi Angkatan 2009 Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta. Jurnal Pendidikan Akuntansi Indonesia. Vol. X, No. 1, Tahun 2012. https://journal.uny.ac.id/ index.php/jpakun/article/view/923 diakses pada tanggal 1 Oktober 2017
Downloads
Published
Issue
Section
License
Authors who publish with AdMathEduSt: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Matematika agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal the right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License (CC BY-SA 4.0) that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License