LINE BALANCING DENGAN METODE RANKED POSITION WEIGHT ( RPW)

Authors

  • Ita purnamasari Program Studi Teknik Industri Universitas Muhammadiyah Sidoarjo
  • Atikha Sidhi Cahyana Program Studi Teknik Industri Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

DOI:

https://doi.org/10.12928/si.v13i2.2693

Abstract

Persaingan antar perusahaan tidak mencakup kawasan regional dan global, oleh karena itu setiap perusahaan berlomba untuk terus menerus mencari usaha dan cara untuk mampu bersaing dan memiliki keunggulan kompetitif agar tetap hidup dan berkembang. Inilah globalisasi dan akibatnya dalam persaingan. Persaingan ini harus di dukung oleh kelancaran proses produksi dalam perusahan itu sendiri. Ranked position weigth (RPW) merupakan proses mengidentifikasi kegagalan dalam suatu proses produksi dan menetukan bobot-bobot dari proses produksi. Penentuan dari beberapa komponen yaitu dengan menetukan waktu baku , waktu normal, dan waktu siklus. Setelah ketiga komponen tersebut di hitung dan di tentukan bobot-bobot dari masing-masing proses, maka dengan mengunakan metode rpw ini di dapatkan hasil yang semula dalam proses produksi membutuhkan 20 operator dan output 700 pairs per shift dengan jumlah 24 stasiun , setelah di hitung dengan rpw maka mendapatkan jumlah yang sangat berbeda dari proses sebelumya yaitu operator hanya membutuhkan 13 dan dengan menghasilkan output yang sama yaitu 700 pairs per shift. Kata kunci : Line balancing ,Rpw

Downloads

Published

2015-10-01

Issue

Section

Article