Stres dan Strategi Coping pada Siswa yang tidak Lulus Ujian Nasional

Authors

  • Joko Tri Winarto Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.12928/psikopedagogia.v1i2.2466

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran stres yang dialami siswa yang tidak lulus dalam Ujian Nasional dan strategi coping pada siswa yang tidak lulus Ujian Nasional dalam menyikapi kegagalannya. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan tipe fenomenologi, yang lebih berorientasi pada pengungkapan fenomena yang diteliti berdasarkan persepsi responden yang diteliti. Subjek dalam penelitian ini adalah dua orang siswa laki-laki dan perempuan yang dinyatakan tidak lulus dalam Ujian Nasional tahun ajaran 2009/2010. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara semi terstruktur dan ditambah dengan hasil observasi terhadap responden.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa stres yang dialami siswa yang tidak lulus Ujian Nasional adalah karena adanya persepsi ketidaksesuaian antara prestasi belajar dan usaha yang dilakukan dengan hasil Ujian Nasional yang ia terima. Ketidaksesuaian tersebut memunculkan respon stres baik berupa emosi, fisik, ataupun perilaku. Respon stres tersebut memunculkan perilaku coping pada kedua subjek, adanya perbedaan kemampuan kognitif membuat adanya perbedaan dalam menggunakan strategi coping pada masing-masing subjek. Kedua subjek dalam penelitian ini mengkombinasikan emotion focused coping dan problem focused coping, tetapicenderung lebih banyak menggunakan emotion focused coping.

Kata Kunci : Ketidaklulusan Ujian Nasional, stres, strategi coping.

Downloads

Published

2012-12-01

Issue

Section

Articles