PEMBANGUNAN PUSAT INFORMASI OBAT UNTUK MEMPERMUDAH PENCARIAN DATA OBAT BAGI MASYARAKAT BERBASIS INFORMATION RETRIEVAL
DOI:
https://doi.org/10.12928/jstie.v2i3.2880Abstract
Obat adalah bahan atau zat yang berasal dari tumbuhan, hewan, mineral maupun zat kimia tertentu yang dapat digunakan untuk mengurangi rasa sakit, memperlambat proses penyakit dan atau menyembuhkan penyakit. Masyarakat memiliki hak memperoleh pelayanan kesehatan berdasarkan Undang-Undang, tetapi pengetahuan masyarakat tentang pentingnya konsultasi dan informasi obat dapat beresiko kurang efektifnya obat yang didapat terhadap penyembuhan penyakit yang diderita. Pemanfaatan TIK dalam aplikasi bidang kesehatan diduga belum maksimal, karena belum memiliki fungsi sebagai pusat informasi obat yang akan lebih memudahkan masyarakat mendapatkan informasi obat tanpa harus mengunjungi tenaga kesehatan seperti dokter atau apoteker. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka dibuat suatu penelitian untuk mengembangkan aplikasi pusat informasi obat yang mampu mempermudah masyarakat melakukan pencarian data obat.
Dalam penelitian ini yang menjadi subyek adalah pusat informasi obat untuk membantu masyarakat menambah pengetahuan informasi obat dan mempermudah masyarakat mendapatkan obat yang tepat. Metode pengumpulan data dengan teknik wawancara dan dokumentasi. Metode pengembangan sistem menggunakan metode waterfall dengan tahapan-tahapan analisis sistem menggunakan UML, perancangan sistem meliputi rancang struktur database, struktur menu, dan rancang form input output, coding, implementasi, dan pengujian. Metode pencarian dalam aplikasi pusat informasi obat yang digunakan adalah information retrieval dan pengujian sistem dengan white box dan black box.
Â
Hasil penelitian ini adalah aplikasi pusat informasi obat untuk memudahkan pencarian data obat bagi masyarakat menggunakan metode information retrieval, setelah dibangunnya aplikasi terlihat perbedaan kemudahan mendapatkan informasi obat, hal tersebut telah dibuktikan berdasarkan pengujian menggunakan paired t-test yang menghasilkan nilai t = - 19.654 dan nilai –p = 0.03<0.05. Berdasarkan hasil uji coba tersebut dapat disimpulkan bahwa aplikasi pusat informasi obat dapat membantu memudahkan masyarakat mendapatkan informasi obat.
Kata Kunci : Pusat Informasi Obat, Information Retrieval, Framework CodeigniterReferences
Republik Indonesia. 2009. Undang-Undang No. 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan. Lembaran Negara RI Tahun 2009. Sekretariat Negara. Jakarta
Agustina, Alisa. 2013. “Sistem Informasi Penjualan dan Pembelian Obat Umum Pada Apotek Jababeka Bekasiâ€. Skripsi. Bandung: Manajemen Informatika, Unikom.
Aprian, Wina. 2012. “Perancangan Sistem Informasi Pengelolaan Data Obat Di Apotek Nusa Indah Bandungâ€. Skripsi. Bandung: Sistem Informasi, Unikom.
Bunyamin, Hendra. dan Puspa Negara, Chathalea. 2008. Aplikasi Information Retrieval(IR) CATA Dengan Metode Generalized Vector Space Model, [pdf], (http://majour.maranatha.edu/index.php/jurnal-informatika/article/view/277/pdf, diakses tanggal 22 Januari 2014)
Downloads
Published
Issue
Section
License
License and Copyright Agreement
In submitting the manuscript to the journal, the authors certify that:
- They are authorized by their co-authors to enter into these arrangements.
- The work described has not been formally published before, except in the form of an abstract or as part of a published lecture, review, thesis, or overlay journal. Please also carefully read Journal Posting Your Article Policy.
- The work is not under consideration for publication elsewhere.
- The work has been approved by all the author(s) and by the responsible authorities – tacitly or explicitly – of the institutes where the work has been carried out.
- They secure the right to reproduce any material that has already been published or copyrighted elsewhere.
- They agree to the following license and copyright agreement.
Copyright
Authors who publish with Jurnal Sarjana Teknik Informatika agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License (CC BY-SA 4.0) that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.