MEDIA PEMBELAJARAN TEORI BAHASA DAN OTOMATA POKOK BAHASAN FINITE AUTOMATA (FA) BERBASIS MULTIMEDIA

Authors

  • Lulu Latifah Program Studi Teknik Informatika Universitas Ahmad Dahlan Prof. Dr. Soepomo, S.H., Janturan, Umbulharjo, Yogyakarta 55164
  • Sri Handayaningsih Program Studi Teknik Informatika Universitas Ahmad Dahlan Prof. Dr. Soepomo, S.H., Janturan, Umbulharjo, Yogyakarta 55164

DOI:

https://doi.org/10.12928/jstie.v2i1.2611

Abstract

Pembelajaran teori bahasa otomata pokok bahasan finite automata bagi sebagian mahasiswa dirasa sulit untuk dipahami terutama dalam menentukan string yang diterima atau ditolak dan membuat FA sesuai bahasa yang diberikan. Prestasi belajar mahasiswa sering diindikasikan dengan permasalahan belajar dalam memahami materi. Kegiatan belajar di dalam kelas dengan lisan, tulisan dan slide powerpoint dapat menyebabkan pembelajaran menjadi kurang menarik dan cenderung membosankan. Penelitian ini bertujuan untuk membantu kegiatan perkuliahan teori bahasa otomata. Dengan adanya media pembelajaran berbasis multimedia ini diharapkan mahasiswa dapat meningkatkan pemahaman dan minat belajar dalam kegiatan belajar khususnya finite automata.

Subjek dalam penelitian ini adalah aplikasi multimedia sebagai media pembelajaran Teori Bahasa Otomata pokok bahasan Finite Automata. Pengumpulan data dalam metode ini menggunakan metode studi pustaka, metode wawancara, dan metode observasi. Aplikasi disusun sesuai  dengan pengembangan sistem yang mencakup identifikasi masalah, studi kelayakan, analisis kebutuhan, merancang konsep, merancang isi, merancang naskah, merancang grafik, memproduksi sistem, pengetesan sistem dengan black box dan alpha test. Konsep pembelajaran dalam belajar mahasiswa bersifat pendampingan dosen dan arahan materi dari dosen di dalam kelas.

Hasil penelitian ini adalah aplikasi multimedia sebagai Media Pembelajaran Teori Bahasa Otomata pokok bahasan Finite Automata. Aplikasi telah diuji coba  menggunakan black box test dan alpha test. Berdasarkan hasil uji coba tersebut dapat disimpulkan bahwa aplikasi pembelajaran ini dapat  membantu proses pembelajaran mahasiswa dan dapat digunakan sebagai alat bantu pembelajaran teori bahasa otomata pokok bahasan finite automata.

Kata Kunci : Media Pembelajaran, Teori Bahasa Otomata, Finite Automata, Multimedi

References

Dewi Uji Septi Wulan, 2010, Aplikasin Bantu Pembelajaran Penyelesaian Sistem Persamaan Metode Gauss Jordan dan atuaran Cermer pada Mata Kuliah Aljabar Linier Dan Matriks, Skripsi-S1, Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta

Djamarah, S.B., dan Zain, Aswan., 1995, “Strategi belajar mengajarâ€, Rineka Cipta, Jakarta

Dhimas Bagus Eko Putranto, 2010, Pembelajaran Logika Matematika Pada Pokok Bahasan Logika Algoritma Berbasis Multimedia, Skripsi-1, UAD, Yogyakarta

Hariyanto, Bambang, Ir., MT., 2004, “Teori Bahasa, Otomata, dan Komputasi serta terapannyaâ€, Informatika, Bandung

Jeprie, Mohammad, 2006, â€Student Guide Series: Macromedia Flash Mx 2004â€, Elex Media Komputindo, Jakarta

Setiadi, Tedy, 2005, “Diktat Teori Bahasa dan Otomataâ€, Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta, http://tbouad.wordpress.com/, diunduh 25 Maret 2011

Sulistyorini, Farida, S. T. dan Winiarti, Sri, S.T, 2009, Diktat Interaksi Manusia Dan Komputer, Universitas Ahmad Dahlan, Yogyakarta

Surjono, Herman Dwi, 1995, Pengembangan Computer Assited Instruction (CAI) Untuk Pembelajaran Elektronika [Versi Elektronik], Jurnal Kependidikan, No.2 (XXV): 95-106

Susyanto M, 2003, “Multimedia Alat untuk Meningkatkan Keunggulan Bersaingâ€, Andi, Yogyakarta

Utdirartatmo, Firrar, 2001, “Teori Bahasa dan Otomataâ€, J&J Learning, Yogyakarta

http://bima.staff.gunadarma.ac.id/Downloads/.../TeoriBahasaAutomata.pdf, diunduh 27 Maret 2011

http://carapedia. com/pengertian-definisi-belajar-menurut-para-ahli info499.html, di unduh 24 Maret 2011

http://edukasi.kompasiana.com/2010/10/18/konsep-belajar-dan-pembelajaran/, diunduh 24 Maret 2011

http://overfame.com/2011/09/definisi-mengajar-24386/, diunduh 24 Maret 2011

http://overfame.com/2011/09/definisi-mengajar-24386/, diunduh 24 Maret 2011

http://pinggiralas.blogspot.com/2010/06/pengertian-belajar.html, diunduh 24 Maret 2011

http://repository.usu.ac.id/bitstream/123456789/24257/4/Chapter%20II.pdf, diunduh 25 Maret 2011

http://scribd.com/doc/51710877/8/Media-Pembelajaran diunduh 28 Maret 2001

http://cs.upi.sdu/v2/uploads/paper_skripsi_dik/Paper_ahmad_wisnu.pdf, diunduh 27 Maret

http://gifalytwinsa.wordpress.com/2010/01/07/model-pembelajaran-cai-dan-penerapannya-di-sd, diunduh 27 Maret 2011

http://www.cs.duke.edu/csed/jflap/, diunduh 24 Desember 2011

http://staff.uny.ac.id/.../ali-muhson-membuat-kuis-interaktif-dengan-quizmaker, diunduh 25 April 2011

SAP Teori Bahasa dan Automata n@ning.go.blog di unduh 25 Maret 2011

Downloads

Published

01-02-2014

Issue

Section

Articles