PELATIHAN KETERAMPILAN PENGASUHAN AUTIS UNTUK MENURUNKAN STRES PENGASUHAN PADA IBU DENGAN ANAK AUTIS
DOI:
https://doi.org/10.12928/empathy.v3i1.3201Abstract
INTISARI - Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pelatihan
keterampilan pengasuhan autis untuk menurunkan stres pengasuhan pada ibu
dengan anak autis. Karakteristik subjek penelitian adalah ibu yang memiliki anak
autis, belum pernah mengikuti pelatihan ini, berusia 25 – 45 tahun, dan hasil skor
skala parenting stress index-short form (PSI-SF) tinggi dan sedang. Penelitian
menggunakan metode mixed methods dengan tipe sequential explanatory. Uji
analisis kuantitatif dilakukan dengan menggunakan program komputer SPSS for
windows 16.0. analisis kualitatif menggunakan teknik observasi dan wawancara.
Penelitian dilakukan dengan menggunakan nonrandomized pretest-postest control
group design. Kelompok terdiri dari kelompok perlakuan dan kontrol. Subjek
mendapat perlakuan pelatihan keterampilan pengasuhan autis selama dua hari.
Variabel dalam penelitian ini adalah pelatihan keterampilan pengasuhan autis dan
variabel tergantung adalah stres pengasuhan. Hasil analisis dengan uji Mann
Whitney menunjukkan hasil yang signifikan dengan nilai Z = -2,337 dengan nilai
p = 0,19 (p<0,05). Hasil dari uji Friedman pada kelompok eksperimen diperoleh
hasil signifikan dengan nilai chi-square sebesar 8,000 dan dan p = 0,018 (p<0,05),
dan pada kelompok kontrol diperoleh hasil tidak signifikan dengan nilai chisquare
sebesar 5,571 dan p = 0,062 (p>0,05). Kesimpulan menunjukkan tingkat
stres pengasuhan pada ibu dengan anak autis mengalami penurunan setelah
diberikan intervensi pelatihan keterampilan pengasuhan autis.
Kata kunci: pelatihan keterampilan pengasuhan autis, stres pengasuhan, ibu
dengan anak autis
Downloads
Issue
Section
License
Authors who publish with Empathy: Jurnal Fakultas Psikologi agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License (CC BY-SA 4.0) that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.