Media dan Upaya Mempertahankan Tradisi dan Nilai-nilai Adat
DOI:
https://doi.org/10.12928/channel.v7i1.13018Keywords:
media, aktivitas komunikasi, masyarakat adat, tradisiAbstract
Abstrak
Masyarakat adat kampung Cireundeu adalah masyarakat yang tinggal di kampung Cireundeu Kelurahan Leuwigajah, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi. Masyarakat adat kampung Cireundeu adalah masyarakat yang menjunjung tinggi adat budaya Sunda, terutama budaya, tradisi dan nilai-nilai adat yang diturun-temurunkan oleh nenek moyang mereka atau biasa disebut Sesepuh. Masyarakat kampung Cireundeu meski berdekatan dengan daerah kota dan terbuka terhadap teknologi mereka tetap dapat mempertahankan tradisi dan nilai-nilai adat yang mereka miliki. Tradisi di Cireundeu yang masih bertahan hingga kini beberapa diantaranya Tradisi Sura’an, tradisi mengonsumsi Singkong dan Pikukuh Tilu. Bertahannya tradisi ini tidak luput dari peran komunikasi yang dilakukan masyarakat adat Cireundeu dalam mempertahankan tradisi dan nilai adat. Penelitian ini mengkaji peran media pada aktivitas komunikasi masyarakat adat kampung Cireundeu dalam mempertahankan tradisi dan nilai-nilai adat.
Pendekatan dalam penelitian ini menggunakan Metode kualitatif dengan pendekatan Studi Kasus agar dapat menyajikan paparan yang komprehensif tentang aktivitas komunikasi kelompok masyarakat adat kampung Cireundeu dari sudut pandang subjek.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran media pada aktivitas komunikasi kelompok masyarakat adat kampung Cireundeu dalam mempertahankan tradisi dan nilai adat yaitu melalui media massa konvensional untuk masyarakat eksternal dan media sosial untuk masyarakat internal, khususnya remaja.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Authors submitting a manuscript do so on the understanding that if accepted for publication, the article's copyright shall be assigned to Channel Jurnal Komunikasi.
Authors should sign the Copyright Transfer Agreement when they have approved the final proofs sent by Channel Jurnal Komunikasi before the publication. Channel Jurnal Komunikasi strives to ensure that no errors occur in the articles that have been published, both data errors and statements in the article.
Channel Jurnal Komunikasi keeps the rights to articles that have been published. Authors are permitted to disseminate published articles by sharing the Channel Jurnal Komunikasi website link. Authors are allowed to use their works for any purposes deemed necessary without written permission from Channel Jurnal Komunikasi to acknowledge initial publication in this journal.
All articles published in Channel Jurnal Komunikasi are licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International (CC BY-SA) license.