Journal History

Jurnal AdMathEduSt terbit sejak 2014 untuk memfasilitasi publikasi ilmiah mahasiswa sebagai salah satu syarat kelulusan seperti yang tertuang dalam surat Dirjen Dikti No. 152/E/T/2012. Jurnal AdMathEduSt memperoleh p-ISSN (2355-8199) dari PDII LIPI yang tertuang dalam SK No. 0005.0035/Jl.3.3/SK.ISSN/2014.05 yang mulai terbit edisi Vol. 1, No. 1, Mei 2014. Pada tanggal 4 Maret 2021, Jurnal AdMathEduSt memperoleh e-ISSN (2775-5746) dari PDII LIPI yang tertuang dalam SK No. 0005.27755746/K.4/SK.ISSN/2021.03 yang mulai berlaku pada Vol 7 No 1 Tahun 2020.

Jurnal AdMathEduSt menerbitkan artikel ilmiah secara berkala 3 bulanan yaitu pada bulan Maret, Juni, September, Desember.

Mulai volume 4 Tahun 2017, jurnal AdMathEduSt menerbitkan artikel ilmiah secara berkala 1 bulanan. 

Mulai Volume 7 Tahun 2020, Jurnal AdMathEduSt kembali menerbitkan artikel ilmiah secara berkala 3 bulanan yaitu pada bulan Maret, Juni, September, Desember.
Jurnal AdMathEduSt menerima artikel ilmiah dalam Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris.